Hallo Genks. Hari ini saya kembali peraktek di kitchen. Kelompok saya mendapat bagian untuk menyelesaikan menu morning tea yang akan di lakukan besok. Berbeda dengan biasanya, jadwal morning tea biasanya di lakukan pada hari kamis. Namun pada minggu ini, morning tea di lakukan di hari selasa karena di kampus kami ada event Jobfair.

Jadi, kami hanya mempunyai waktu satu hari saja untuk menyelesaikan menu-menu morning tea yang akan disajikan besok di gedung Rektorat poltekpar. adapun beberapa menu yang akan kami buat yaitu : Croissant, Danish, Apang tape singkong, Cantik manis, Berliner, Kue lapis, Lumpia, Roti abon dan Doko-doko Cangkuning. Untuk minumannya kami menyiapkan Coffee & tea.

Nah, dari beberapa menu tersebut, kami membagi masing-masing anggota kelompok untuk menyelesaikan per item menu tersebut. kemudian saya memilih untuk mencoba membuat Apang tape singkong, yang sebelumnya belum pernah saya buat.


Apang tape singkong merupakan salah satu kue tradisional yang dibuat dengan cara dikukus, apang tape ini menggudakan bahan utama tape singkong. tape singkongnya harus dibuat tiga hari sebelum dibuatnya apang tape ini. selain tape, yang membuat apang tape singkong ini sedikit berbeda dengan kue apang yang lainnya yaitu menggunakan gula merah.

Untuk membuat apang tape singkong ini, langkah pertama yang harus dilakukan yaitu menyiapkan tape singkong yang sudah dibuat tiga hari sebelumnya, kemudian bersihkan bagian tengah dari tape singkong tersebut. 

Langkah berikutnya, cairkan gula merah yang udah di iris dengan sedikit air, masak hingga mendidih lalu dinginkan.


Lalu campurkan tape yang sudah dibersihkan dengan bahan-bahan kering, seperti Tepung beras, tepung terigu, ragi instant dan campur hingga tercampur rata.


Kemudian, tuang gula merah cair kedalam bahan kering, lalu aduk hingga tercampur rata.


Selanjutnya istirahatkan adonan selama 45 menit, setelah 45 menit panaskan kukusan kemudian tuang adoanan kedalam cetakan dan kukus selama 30 menit.


Setelah 30 menit dikukus, apang tape siap di sajikan dengan kelapa parut yang dikukus dengan ditambahkan garam untuk meberi rasa gurih.


Hari ini saya juga membuat 2 whole cake yaitu blackforest dan whiteforest, yang merupakan tambahan dari menu morning tea kami.


0 Responses

Posting Komentar