Hi, Hari ini merupakan hari kedua dalam minggu praktek kami di dapur, hari ini saya mendapat jadwal untuk incharge di semester 3, materi incharge semester 3 yaitu indonesian buffet. tetapi ternyata teman kelompok saya mendapat giliran untuk membuat breakfast, jadi saya lebih fokus ke breakfast. menu breakfast kami ada Croissant, Apple Struddle, Brioche, Donat Kentang, Chocolate muffin, Cheese Tart, Doko-doko cangkuning dan coffee and tea.








Saya mendapat bagian untuk membuat Chocolate muffin, langkah pertama yang saya lakukan yaitu menyiapkan semua bahan yang akan digunakan membuat chocolate muffin, adapun bahannya yaitu :

1200 gr Soft flour
600 gr Sugar
72 gr Baking powder
15 gr Salt
360 gr Eggs
840 gr Fresh milk
30 gr Vanilla extract
480 Melted butter

Setelah semua bahannya sudah siap, langkah kedua adalah melelehkan butternya terlebih dahulu, kemudian mencampurkan semua bahan cair. setelah tercampur rata, selanjutnya bahan cair yang sudah tercampur rata masukkan edalam bowl yang sudah terisi bahan kering. kemudian aduk hingga rata, tetapi jangan sampai over mix.



Selanjutnya, masukan kedalah cup muffin dan bake dengan suhu 180 *C selama 20 Menit.
0 Responses

Posting Komentar